Selasa, 26 Agustus 2014

Blackberry Tour 9630 Tidak Keluar Ringtone MP3 dan Video Bisa Telepon


Tiba-tiba saja sudah ada whatsapp masuk dari boss yang sedang BM ucapan chinese new year ..., kaget juga kenapa kok tidak tahu ada WA masuk ?. Apakah tidak keluar new message tone ?.

Tidak berapa lama juga mainkan video. Duh ... kok gak ada suara ? video jalan tapi kok bisu ?. Sempat berjalan seharian penuh sampai pada akhirnya nggak tahan juga.

Biasa langkah wajib 1 adalah bertamu ke ahlimya, Mbah Google. Seaching sana-sini dan akhirnya menemui beberapa yang sempat mengulas dan secara singkat bisa disimpulkan problem berasal dari:
1. Kemungkinan Buzzer Problem.
2. Kemungkinan ada Program yang Tidak Sempurna.

Next step adalah action yang diperlukan:
1. Untuk kemungkinan 1, sementara saya ignore dulu karena pastinya akan melibatkan pihak ketiga, yaitu service HP (kecuali Anda sendiri punya peralatan dan bisa melakukannya. Untuk yang coba jalankan ini searching aja lagi di Google. Banyak yang mengulasnya).
2. OK, langsung ke kemungkinan kedua yaitu "ASUMSI Ada Program yang Kurang Beres di Blackberry".

Untuk menjalankan step yang kedua yang perlu dipersiapkan adalah:

  1. PC
  2. Blackberry Desktop Manager
  3. Kabel Data

Lanjut, dan jalankan step berikut :

  1. Seperti biasa langsung aja colok BB Anda ke Kompi dengan menggunakan kabel data yang sesuai. Jalankan Blackberry Desktop Manager (BDM), pastikan sudah upgrade terbaru. Selanjutnya dengan sendirinya BB Anda akan terconect ke kompi dengan ditandainya munculnya layar SDM lengkap dengan data BB Anda (PIN nampak di layar).
  2. Klik tombol pembaruan dan tunggu program menjalankan tugasnya.
  3. Sewaktu ditanya pencadangan data, pastikan benar-benar dicadangkan sehingga diharapkan sewaktu BB Anda sudah terinstall ulang data bisa dikembalikan.
  4. Ambil OS yang disarankan oleh Program BDM.
Sampai disini tugas saya sebenarnya akan segera selesai tetapi ternyata hal yang tidak terduga terjadi. Dengan tiba-tiba saja koneksi BB ke kompi terputus dan sudah retry berulang-ulang tidak bisa lagi. Ups .... malang bener neh ....

Bertamu ke Mbah Google lagi, dan dapat petunjuknya: "Instal dengan manual program, jangan menggunakan BDM !". Hemmm tugas baru lagi neh ... OK lah kita coba lagi, dengan langkah sebagai berikut :

  1. Download OS untuk 9630, sembarang versi boleh verizon, sprint, china Telecom dll.
  2. Jalankan instalasi OS di PC
  3. Hapus file vendor.xml (bisa disearching Ctrl F atau di tempat tujuannya langsung, biasanya di Program Files - Common Files - Research In Motion)
  4. Jalankan Loader di Folder RIM
  5. Pilih beberapa Program yang diperlukan ada di BB
  6. Jalankan terus, Program sampai selesai.

Dan akhirnya kalau sudah kelar, InsyaAllah kerjaan kita sudah selesai dan BB bisa digunakan kembali Ringtone berbunyi, bisa jalankan Video, MP3 dll.

(catatan : cara diatas hanya bisa digunakan untuk kerusakan karena software yang tidak sempurna)

Semoga membantu !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar